Innalillahi! Chua Kotak Dilarikan ke RS, Alami Sesak Napas Sejam Sebelum Manggung

Innalillahi! Chua Kotak Dilarikan ke RS, Alami Sesak Napas Sejam Sebelum Manggung

chua kotak alami sesak napas-@chuakotak-Instagram

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Pemain gitar bass grup band Kotak, Swasti Sabdastantri atau yang biasa dipanggil Chua mengalami sesak napas satu jam sebelum tampil manggung.

Perempuan kelahiran Makassar, 3 April 1988 itu pun langsung dilarikan ke IGD rumah sakit di Surabaya.

Vokali band Kotak, Tantri mengungkapkan kondisi Chua dalam Instagram pribadinya.

BACA JUGA:Mendadak Elon Musk Buka Kantor Tesla di Malaysia, Rocky Gerung: 'Presiden Kita Datang Ngemis-ngemis di Markas Dia'

BACA JUGA:Keren! Perdana Balapan Mobil di Sirkuit, Teuku Ryan Langsung Sabet Juara Dua 'Indonesia Sentul Series of Motorsport 2023'

"Show must go on!! Ribuan panggung sudah dilewati, beribu macam cerita juga sudah di hadapi, yang ditakuti adalah kesehatan kami, kadang bisa muncul lelah karena manusiawi," ungkap Tantri Kotak dikutip dalam Instagram miliknya @tantrisyalindri, Senin, 6 Maret 2023.

Tantri mengaku panik saat melihat kondisi Chua yang harus dilarikan ke IGS sejam sebelum tampil.

"Hari ini manggung di Surabaya, sejam sebelum berangkat ke venue harus mampir ke IGD dulu untuk antar @chuakotak karena sesak nafas. Panikkkkkk banget rasanyaaaaaaaa!!!!," kata Tantri.

Wanita berhijab itu menjelaskan bahwa kejadian seperti ini bukanlah pertama kalinya, walau begitu ia tak mau untuk merasakannya kembali.

"Bukan pertama kali sih kita mengalami hal-hal seperti ini, pingsan di panggung bahkan kecelakaan di atas panggung juga pernah. Tapi kalau harus ngalamin lagi kok rasanya enggak enak," tuturnya.

BACA JUGA:Andi Sinulingga: Approval Rating Anies Digonggongin Tak Ada Benarnya, Tapi Tingkat Kepercayaannya di Atas 80 Persen

BACA JUGA:Surya Paloh 'Iseng' Colek Prabowo Subianto: Apa yang Bisa Dilakukan NasDem

Bahkan, Tantri mengaku kepikiran dengan kondisi Chua yang lemah harus profesional menyelesaikan acara tersebut.

"Di atas panggung otak kebagi antara menghibur tapi takut tiba2 basis gw pingsan, udah wanti-wanti siapin bangku, sama terburuknya digantiin sebentar sama crew basis," ujarnya.

Temukan konten Postingnews.Id menarik lainnya di Google News

Sumber: