Isu Pajak Makin Panas, Dispatch Ungkap Kronologi Lengkap Dugaan Penggelapan Pajak Rp230 Miliar oleh Idol K-Pop!

Isu Pajak Makin Panas, Dispatch Ungkap Kronologi Lengkap Dugaan Penggelapan Pajak Rp230 Miliar oleh Idol K-Pop!

Cha Eun Woo tercatat sebagai CEO-@duniakorea-Instagram

Kasus ini memicu sorotan karena Kantor Pajak Nasional Korea dilaporkan menemukan bahwa total pajak yang diduga dihindari mencapai sekitar 20 miliar won atau setara dengan Rp230 miliar.

Menurut pihak berwenang, struktur perusahaan keluarga itu mungkin digunakan sebagai celah untuk mengalihkan penghasilan dan mengurangi beban pajak secara signifikan.

Pendapatan yang seharusnya dikenakan pajak penghasilan personal sampai 45 persen diduga dialihkan melalui perusahaan keluarga yang hanya mengenakan pajak korporasi lebih rendah.

Temuan ini membuat otoritas pajak mempertanyakan fungsi nyata perusahaan tersebut serta apakah ia benar-benar memenuhi syarat sebagai entitas bisnis sah atau semata “perusahaan kertas”. 

BACA JUGA:Kesaksian ART Lulah Lahfah, Tengah Malam Dengar Rintihan Kesakitan dari Dalam Kamar

Meski begitu, hingga saat ini belum ada putusan hukum final yang menetapkan Cha Eun Woo bersalah atau bersih terkait tuduhan ini.

Fantagio, agensi yang menaungi sang artis, menyatakan pihaknya siap bekerja sama dengan otoritas untuk menjelaskan semua persoalan secara hukum.

Pernyataan resmi mereka menegaskan bahwa mereka akan mengikuti prosedur hukum yang berlaku demi memberikan klarifikasi yang seadil-adilnya.

Sampai evaluasi lebih lanjut selesai dilakukan, belum ada pernyataan resmi tambahan dari Cha Eun Woo maupun keluarga terkait tuduhan yang berkembang ini. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Share