JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Anthony Sinisuka Ginting menjadi juara tunggal putra di Hylo Open 2022 setelah mengalahkan wakil Chinese Taipei yakni Chou Tien Chen.
Pertandingan yang digelar di Saarlandhalle Saarbrucken, Jerman pada Senin 7 November 2022 dini hari WIB.
Ginting dan Chou Tien Chen, harus menjalani pertandingan rubber game dan dimenangkan oleh Ginting dengan skor 18-21, 21-11, dan 24-22 selama 75 menit.
BACA JUGA:Menkopolhukam Sebut Ada Isu Perang Bintang di Institusi Polri
BACA JUGA:Ini Alasan Jerome Polin Bagikan Batik ke Member Boyband NCT 127: Rasanya Tuh Seneng Banget!
Dalam pertandingan babak pertama, Chou Tien Chen mampu memimpin pertandingan dalam interval pertama dengan skor 11-6.
Namun Ginting mampu bangkit dan menyamakan skor menjadi 17-17. Drop shot, smash serta gerakan tipu yang dilakukan oleh Chou Tien Chen mampu membawa Ia memenangkan babak pertama dengan skor 21-18.
Pertandingan kedua, Ginting bermain dengan lebih agresif dan mampu memimpin pertandingan di interval pertama dengan skor 11-9.
Pengembalian bola berupa smash yang apik serta meminimalisir kesalahannya menjadikan Ginting memenangi babak kedua dengan skor 21-11.
BACA JUGA:Kaesang Pangarep Siap Nikahi Erina Gudono: Persiapan Sudah Hampir 100 Persen
BACA JUGA:Jangan Sampai Terlewat, 3 Daerah Ini Masih Gelar Pemutihan Pajak Kendaraan
Pada pertandingan babak ketiga, permainan yang berjalan dengan sangat panas tersebut mampu dimenangkan oleh Anthony Ginting dalam interval pertama dengan skor 11-5.
Akan tetapi Chou Tien Chen mampu bangkit dengan perlawanan yang sangat menggebu-gebu dan mampu menyamakan skor 20-20.
Pertandingan tersebut diakhiri dengan ketegangan dan drama, pasalnya pengembalian bola oleh Chou Tien Chen di depan net dinyatakan fault oleh wasit.
Hal tersebut membuat pemain Chinese Taipe itu melakukan protesnya dan pertandingan sempat terhenti beberapa saat.