Mendadak Haid Saat Puasa Ramadhan? Amalan Ini Bisa Dilakukan Muslimah Sewaktu Haid

Jumat 15-03-2024,17:01 WIB
Reporter : Alviana Anugrahani Putri
Editor : Priya Satrio

Wanita yang sedang mengalami haid tetap dapat melakukan kajian ilmu agama meskipun tidak dapat melaksanakan salat dan puasa. 

Salah satu cara untuk memperoleh ilmu agama adalah dengan mendengarkan ceramah dari para guru atau ustaz. 

Dalam Surah Al-Mujadilah ayat 11, Allah SWT berfirman :

BACA JUGA:7 Cara Ampuh Mengatasi Flu dan Hidung Tersumbat, Agar Puasa Tak Terhambat

يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قِيْلَ لَكُمْ تَفَسَّحُوْا فِى الْمَجٰلِسِ فَافْسَحُوْا يَفْسَحِ اللّٰهُ لَكُمْۚ وَاِذَا قِيْلَ انْشُزُوْا فَانْشُزُوْا يَرْفَعِ اللّٰهُ الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا مِنْكُمْۙ وَالَّذِيْنَ اُوْتُوا الْعِلْمَ دَرَجٰتٍۗ وَاللّٰهُ بِمَا تَعْمَلُوْنَ خَبِيْرٌ ١١

Artinya: "Wahai orang-orang yang beriman, apabila dikatakan kepadamu "Berilah kelapangan di dalam majelis-majelis," lapangkanlah, niscaya Allah akan memberi kelapangan untukmu. Apabila dikatakan, "Berdirilah," (kamu) berdirilah. Allah niscaya akan mengangkat orang-orang yang beriman di antaramu dan orang-orang yang diberi ilmu beberapa derajat. Allah Mahateliti terhadap apa yang kamu kerjakan."

3. Mendengarkan Al-Quran

Dalam buku "Jangan Pernah Bosan Berdoa" karya Risyad Bay, dijelaskan bahwa wanita yang sedang haid dapat melakukan amalan yang penuh pahala dengan mendengarkan lantunan Al-Qur'an. 

BACA JUGA:6 Game Bertema Bulan Ramadhan di HP, Mulai Bosan? Gas Mainkan

Meskipun wanita haid tidak diperbolehkan membaca Al-Qur'an, namun disarankan untuk mendengarkan lantunan ayat suci Al-Qur'an.

Dengan mendengarkan lantunan ayat suci tersebut, selain dapat menenangkan hati, juga membantu dalam proses menghapal Al-Qur'an.

Seperti pada sebuah hadist yang dikutip dari Aisyah RA :

"Rasulullah SAW meletakkan kepalanya di pangkuanku saat aku sedang haid, dan dia membaca Al-Qur'an" (HR. Ibnu Majah).

BACA JUGA:Ungkap Fakta Masalah Produksi Boeing 737 MAX, Hasil Audit Menunjukkan Bahwa...

4. Bersedekah 

Dalam sebuah hadis yang diriwayatkan oleh Imam Muslim, Rasulullah SAW bersabda :

Kategori :