3 Fakta Unik Jelang Match Seru Indonesia vs Australia, Socceroos Masih Tanpa Gol di 16 Besar?

Minggu 28-01-2024,15:44 WIB
Reporter : Alviana Anugrahani Putri
Editor : Priya Satrio


Timnas Indonesia vs Jepang-PSSI-www.pssi.org

Hal ini patut diapresiasi dan dibanggakan karena level piala ini sudah yang tertinggi di Asia dan tentunya tingkat kesulitan untuk mencetak gol semakin susah.

Karena hasil Indonesia menjadi satu-satunya negara yang terus konsisten untuk mencetak gol di Grup D.

2. Pertama kali melawan Australia di gelaran Asian Cup

BACA JUGA:Catat! 3 PTN Ini Buka Jalur untuk Ketua OSIS, Ada Kampus Top Lho!

Pertandingan Indonesia vs Australia nanti merupakan pertama kalinya kedua negara ini bertemu di gelaran Piala Asia.

Hal ini bisa menjadi kesempatan Indonesia untuk kembali mencetak sejarah baru dengan mengalahkan Australia pada pertemuan pertama di Asian Cup.

Namun jika dilihat secara keseluruhan, Indonesia bukan pertama kalinya melawan Australia.

Berdasarkan data AFC, sebelumnya kedua negara ini pernah bertemu sebanyak 15 kali dan Indonesia hanya mampu memenangkan pertandingan sebanyak 1 kali, disusul dengan 5 hasil imbang dan 11 kekalahan.

BACA JUGA:Mau Panjang Umur? Ini 3 Tips Sehat Tetap Bugar di Masa Tua

3. Australia belum pernah mencetak gol di babak 16 besar

Meskipun memiliki materi pemain yang sangat baik, timnas Australia belum pernah mencetak gol di babak 16 besar dalam dua gelaran terakhir Asian Cup.

Namun bukan berarti mereka tidak menang, Australia berhasil lolos babak 16 besar di tiga gelaran terakhir Asian Cup.

Tim ini pernah menjadi juara Asian Cup pada gelaran tahun 2015 ketika materi pemain tim Australia sedang dalam performa terbaiknya.

BACA JUGA:Ajib! 3 Buah Ini Bisa Bikin Kulit Kamu Glow Up Secara Alami

Selain itu, tim ini pernah menjadi juara kedua pada tahun 2011 karena kalah 1-0 saat melawan Jepang.

Kategori :