JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Bakal calon presiden (bacapres) dari PDIP, Ganjar Pranowo, kembali melanjutkan safari politiknya jelang pelaksanaan Pemilu 2024. Terkini, ia mengunjungi Kota Cirebon, Jawa Barat.
Dipimpin Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, Ganjar berkesempatan menyampaikan pidatonya di hadapan para pekerja seni dan budaya.
Dalam pidatonya, Gubernur Jawa Tengah ini menyinggung soal falsafah dari topeng-topeng buah karya para seniman yang ditemuinya.
Dia menyebut, menjadi seorang pemimpin yang notabene selalu berinteraksi langsung dengan rakyat haruslah menampilkan diri apa adanya, bukan bersembunyi di balik topeng.
BACA JUGA:Jude Bellingham Jadi Rekrutan Anyar Real Madrid
“Bapak-ibu topengnya bagus sekali, ini terbuat dari kayu yang sangat halus sekali lalu ditarikan oleh penari-penari yang hebat. Seorang pemimpin harus menunjukkan wajah aslinya, bukan topengnya," ucap Ganjar dalam video yang diunggah di Twitter pribadinya, dikutip Rabu, 7 Juni 2023.
Sebab, menunjukkan sebenar-benarnya diri merupakan cara untuk bisa memahami langsung hati rakyat.
“Bukan justru bersembunyi di balik topeng, seestetik apapun topengnya.,” lanjutnya.
Diketahui, Ganjar Pranowo resmi mendapat restu dari Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri, untuk maju sebagai calon presiden (capres) pada Pemilu 2024.
BACA JUGA:Mahasiswa Asal jakarta Ditangkap Usai Menyebar Foto dan Video Bugil Mantan Pacarnya
Pendeklarasian Ganjar sebagai capres PDIP berlangsung tepat di Hari Kartini pada Jumat, 21 April 2023.
Semenjak resmi menjadi capres PDIP, Ganjar terpantau terus melakukan safari politik ke berbagai daerah.