Simak Tata Cara dan Bacaan Doa Ziarah Kubur Sebelum Puasa Ramadhan 2023

Senin 20-03-2023,03:48 WIB
Reporter : Maya Novalia
Editor : Priya Satrio

Tata Cara Ziarah Kubur

Adapun pelaksanaan ziarah kubur tidak memiliki tata cara secara khusus. Namun, terdapat hal dasar yang harus dilakukan saat hendak memasuki area makam seperti:

- Mengucap salam kepada ahli kubur

- Selalu menjaga sikap selama berada di area pemakaman dengan salah satunya tidak duduk di atas kuburan

- Memanjatkan doa kepada almarhum/almarhumah

Ziarah kubur dilanjutkan dengan membaca ayat pendek Al Quran dan berdzikir. Berikut masing-masing penjelasannya:

Salam Ziarah Kubur: "Assalaamu‘alaikum daara qaumin mu’minîn wa ataakum maa tuu‘aduun ghadan mu’ajjaluun, wa innaa insyaa-Allaahu bikum laahiquun."

Artinya: "Assalamu’alaikum, hai tempat bersemayam kaum mukmin. Telah datang kepada kalian janji Tuhan yang sempat ditangguhkan besok, dan kami insyaallah akan menyusul kalian.

BACA JUGA:Innalilahi.. Kecelakaan Beruntun Terjadi di Senayan, Diduga Sopir Ngantuk

BACA JUGA:Nah Loh! Pejabat di Setneg Dinonaktifkan Usai Istrinya Pamer Kekayaan!

Doa Ziarah Kubur

"Allahummaghfirlahu war hamhu wa ‘aafihii wa’fu anhu, wa akrim nuzuulahu wawassi’ madholahu, waghsilhu bil maa’i watssalji walbaradi, wa naqqihi, minaddzzunubi wal khathaya kamaa yunaqqatssaubul abyadhu minad danasi.  Wabdilhu daaran khairan min daarihi wa zaujan khairan min zaujihi. Wa adkhilhul jannata wa aidzhu min adzabil qabri wa min adzabinnaari wafsah lahu fi qabrihi wa nawwir lahu fihi."

Artinya: "Ya Allah, ampuni dan rahmatilah dia. Selamatkanlah dan maafkanlah dia. Berilah kehormatan untuknya, luaskanlah tempat masuknya."

"Mandikanlah dia dengan air, es, dan embun. Bersihkanlah dia dari kesalahan sebagaimana Engkau bersihkan baju yang putih dari kotoran. Gantikanlah baginya rumah yang lebih baik dari rumahnya, isteri yang lebih baik dari isterinya."

"Masukkanlah dia ke dalam surga, lindungilah dari azab kubur dan azab neraka. Lapangkanlah baginya dalam kuburnya dan terangilah dia di dalamnya." (HR. Muslim).

Kategori :