JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Sebagian pasangan suami istri menginginkan memiliki anak dengan jenis kelamin yang spesifik. Ternyata terdapat cara untuk dapat meningkatkan peluang untuk mendapatkan anak laki-laki.
Sebagai informasi, jenis kelamin ditentukan oleh kromosom. Apabila sang suami menyumbang kromosom X maka akan menjadi perempuan, sedangkan sang suami memberi kromosom Y maka diklaim bisa menjadi anak laki-laki.
Berkembangnya teknologi, banyak cara yang dapat dilakukan untuk memiliki anak dengan jenis kelamin yang ingin dimiliki dengan tepat. Namun untuk hamil secara alami, dilansir dari beberapa sumber berikut cara untuk meningkatkan kemungkinan mendapatkan anak laki-laki.
1. Mengkonsumsi Makanan Tertentu
Konsumsi makanan yang bersifat basa seperti sayuran hijau, buah, dan ikan, hal tersebut dapat menyebabkan pH vagina lebih basa sehingga kromoson Y akan bertahan lebih lama. Selain itu, konsumsi asupan potasium yang lebih tinggi seperti pisang, ubi, dan kacang putih, hal tersebut dapat membuat sperma bertahan lebih lama di dalam rahim.
2. Diet Tinggi Kalori
Dr.Cheryl Rosenfeld dari University of Missouri dan rekannya mengatakan melakukan diet tinggi kalori umumnya mendukung kelahiran bayi laki-laki ketimbang perempuan. Sedangkan diet rendah kalori cenderung menghasilkan bayi perempuan ketimbang laki-laki.
3. Hindari Celana Dalam yang Ketat
Sperma dengan kromosom Y lebih rapuh dibanding sperma X. Karena itu, suami sebaiknya menggunakan celana dalam yang longgar untuk membuat kelamin pria lebih nyaman dan dapat meningkatkan jumlah sperma yang optimal, gunakan celana dalam seperti boxer jika menginginkan memiliki anak laki-laki.
4. Atur Waktu Berhubungan Intim
Hubungan intim sebaiknya dilakukan pada masa subur, idealnya dalam waktu 12 jam setelah ovulasi. Hal tersebut karena sperma yang membawa gen laki-laki lebih rapuh dibanding sperma yang membawa gen perempuan, sehingga kecil kemungkinannya untuk hidup lama di dalam tubuh ibu.
BACA JUGA:Aduh! Raffi Ahmad 'Smash' Nagita Slavina Sampai Dahinya Membiru dan Keluarkan Air Mata