Sandiaga Uno Dukung Ketegasan Kominfo Blokir Steam Hingga PayPal

Sandiaga Uno Dukung Ketegasan Kominfo Blokir Steam Hingga PayPal

Menparekraf Sandiaga Uno-Instagram @sandiuno-


Menparekraf Sandiaga Uno|Instagram @sandiuno|

 

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Kementerian Komunikasi dan Informasi (Kominfo) melakukan pemblokiran terhadap sejumlah layanan seperti Steam hingga PayPal karena belum daftar Penyelenggara Sistem Elektronik (PSE).

Melalui akun media sosial Twitter bernama @sandiuno yang telah terverifikasi, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno menyatakan dukungannya terhadap ketegasan Kemeterian Kominfo tersebut.

Dalam kicauannya pada Sabtu (30/7/2022), Sandiaga Uno mengatakan apa yang dilakukan Kementerian Kominfo itu merupakan hal penting dan harus didukung.

"Kami mendukung penuh langkah tegas @kemkominfo untuk melakukan pemblokiran beberapa platform," tulis Sandiaga.

BACA JUGA:Sesosok Mayat Wanita Ditemukan Dalam Karung Tanpa Identitas, Satreskrim Serang Beberkan Ciri-cirinya...

"Dan aplikasi digital luar negeri yang tidak mau melakukan pendaftaran dalam Penyelenggara Sistem Elektronik (PSE)," tambahnya.

Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu juga membeberkan alasan kenapa pendaftaran PSE itu sangat penting bagi penyedia layanan daring.

"Ora iso sak penake dewe! Hal ini penting dan harus digaris bawahi bahwa setiap negara memiliki aturan tersendiri dan harus dihormati," jelas Sandiaga.

+++++



Sama seperti kita jika hendak berbisnis di luar negeri. Harus patuh dan mengikuti aturan yang berlaku di sana," sambungnya.

Lebih lanjut, Sandiaga mengatakan pemerintah Indonesia cuma ingin penyedia layanan daring ini daftar bukan mengurus izin baru.

Ditambahkan Sandiaga Uno, apabila sudah terdaftar maka blokir akan dibuka dan dipersilakan untuk melakukan kegiatan serta transaksi lagi di Indonesia.

Sandiaga juga mengatakan jika dirinya memahami kegelisahan industri Parekraf tetapi pemerintah juga harus tegas.

BACA JUGA:Serius! Cara Mengatasi Sakit Pinggang Bisa dengan Mengonsumsi Buah ini, Ahli Gizi: Karena Mengandung Potasium

"Kami memahami kegelisahan para pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif terhadap situasi ini. Namun kita harus tegas memastikan bahwa lapangan kerja bisa tercipta dengan tetap menegakkan aturan yang ada," tutupnya.

Sejumlah situs yang belum mendaftar sebagai penyelenggara sistem elektronik di Indonesia tidak bisa diakses. Diantaranya platform bermain gim streaming Steam, Dota 2, Counter-Strike Global Offensive dan platform distribusi digital Origin.

Namun demikian, akses pada setiap perangkat bisa jadi berbeda, bergantung pada penyedia jasa internet yang digunakan.

+++++



Per Sabtu (30/7/2022), situs Dota 2 masih bisa dibuka dengan internet dari penyedia jasa Oxygen, namun, tidak bisa menggunakan data seluler XL Axiata.

Kebanyakan situs yang tidak bisa dibuka menampilkan notifikasi koneksi tidak aman. Platform Origin memuat tulisan "this site can't be reached", situs ini tidak bisa dijangkau.

Situs transfer uang lintas negara PayPal juga termasuk yang tidak bisa dibuka per Sabtu (30/7/2022) pagi hingga saat ini.

Situs pencari Yahoo Search per Sabtu (30/7/2022) tidak bisa dibuka, muncul pemberitahuan situs tersebut tidak bisa dijangkau menggunakan internet dari penyedia tertentu.

BACA JUGA:Siap Nyalon Capres dan Cawapres? Catat Nih, Tahapan dan Jadwal Pendaftaran Partai dari KPU RI, Dimulai 1 Agustus 2022

Sementara layanan email Yahoo tidak terpengaruh, baik melalui aplikasi ponsel maupun desktop.

Situs pencarian Bing dan gim daring Battle.net, yang kemarin diumumkan akan diblokir, tercatat sudah terdaftar di laman PSE Kominfo per 29 Juli. Dua situs tersebut masih bisa dibuka hari ini. Platform belanja daring Amazon juga masih bisa diakses Sabtu (30/7/2022) lalu.

Temukan konten Postingnews.Id menarik lainnya di Google News

Sumber: