Jan Ethes, Cucu Presiden Jokowi Raih Medali Emas di Kejuaraan Taekwondo, Netizen Kagum Prestasi Putra Gibran-Selvi ini

Jan Ethes, Cucu Presiden Jokowi Raih Medali Emas di Kejuaraan Taekwondo, Netizen Kagum Prestasi Putra Gibran-Selvi ini

Jan Ethes raih medali emas dalam pertandingan Taekwondo di Solo--


Jan Ethes, cucu Presiden Jokowi raih medali emas dalam pertandingan Taekwondo di Solo, warganet ikut kagum||Twitter @Gibran_Tweet

"Membanggakan, putra Gibran Rakabuming-Selvi Ananda yang juga cucu Presiden RI, Joko Widodo sukses meraih medali emas di ajang kejuaraan taekwondo. Warganet kagum prestasi bocah 5 tahun ini."

POSTINGNEWS - Cucu dari Presiden RI Joko Widodo dari Putra sulungnya Gibran Rakabuming Raka, Jan Ethes mencuri perhatian publik dengan prestasinya dalam pertandingan Taekwondo di Terminal Tirtonadi Solo, Minggu (14/11/2021).

Bocah berusia 5 tahun ini memperoleh medali emas atas jurus Front Kick yang bikin lawannya ciut dalam pertandingan yang digelar Sekolah Taekwondo Sanggar Kartika Buana itu.

Tanpa kesulitan, Jan Ethes bertanding melawan Ignatius Jason usai aba-aba dari wasit. Selain Ignatius, Jan Ethes sebelumnya berhasil mengalahkan tiga kali lawannya hingga kemenangan bisa diperolehnya. 

Di luar pertandingan, Gibran bersama istrinya, Selvi Ananda menghadiri dan nampak memberikan dukungan penuh untuk putranya. 

BACA JUGA:Tangki Kilang Minyak Pertamina di Cilacap Terbakar, Nicke Widyawati Direktur Utama PT Pertamina Jadi Sorotan Warganet, Kenapa?

Hingga akhirnya laga final yang berlangsung selama satu menit itu, berhasil dimenangkan Jan Ethes dengan perolehan skor 25:10.

Atas keberhasilannya, Jan Ethes berhak membawa pulang medali emas dan piagam penghargaan dari pihak penyelenggara.

Dalam unggahan sebuah video dari akun instagram pribadi Gibran @gibran_rakabuming, Minggu (14/11/2021) memperlihatkan Jan Etrhes dengan rompi merah gahar hingga membuat K.O lawannya.

Berprestasi membanggakan itu, Jan Ethes pun langsung mendapat apresiasi dari jutaan warganet dengan beragam komentar positif dan dukungan.

"Mas ethes hebat berani lho mental juara, Semangat mas ethes. Ibunya pasti deg-degan," tulis @biaswulandari

"Wah selamaatt Jan etes juara 1 semoga sampai tingkat nasional ya nak, meskipun sabuk putih to hebaatt bisa ngalahin sabuk diatas nya," tulis ange_jhon

 

Temukan konten Postingnews.Id menarik lainnya di Google News

Sumber: twitter @gibran_tweet