Presiden Jokowi Langsung Resmikan SPAM Regional Mebidang Sumatera Utara Usai Kunjungan Kerja ke Benua Afrika

Presiden Jokowi Langsung Resmikan SPAM Regional Mebidang Sumatera Utara Usai Kunjungan Kerja ke Benua Afrika

Presiden Jokowi resmikan SPAM Mebidang-tangkap layar (Sekretariat presiden)-Youtube

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Presiden RI Joko Widodo meresmikan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) di Medan, Binjai, Deli Serdang (Mebidang) dan Jembatan Aek Tano Ponggol di Kabupaten Samosir pada hari ini, Jumat 25 Agustus 2023.

Pemerintah menggelontorkan biaya sebanyak Rp948 Milyar rupiah untuk pembangunan SPAM Regional Mebidang dan sebesar Rp157 Milyar untuk pembangunan Jembatan Aek Tano Ponggol di Kabupaten Samosir.

Dalam kesempatan tersebut, Jokowi menyinggung betapa pentingnya air bagi masyarakat dan negara usai melakukan kunjungan kerja selama empat hari di benua Afrika.

BACA JUGA:Komentar Pedas Rizal Ramli ke Jokowi: dari Pidato Tak Bermutu, Sampai Dianggap Tak 'Berani'

Presiden Jokowi bersyukur Indonesia tidak pernah merasakan kekurangan dalam kebutuhan air untuk keperluan sehari-hari.

"Saya bisa merasakan begitu pentingnya air setelah kemarin empat hari di Afrika. Kita ini sering tidak merasa betapa pentingnya air karena kita tidak pernah merasa kekurangan air," kata Jokowi dilansir dari Kanal YouTube Sekretariat Presiden pada Jumat, 25 Agustus 2023. 

Adapun biaya yang harus digelontorkan untuk pembangunan SPAM Regional Mebidang yakni sebesar Rp948 Milyar atas kerjasama dengan pemerintah pusat dan provinsi, Kota/Kabupaten.

"Alhamdulillah pada pagi hari ini telah selesai Sistem Penyediaan Air Minum di Medan, Binjai, Deli Serdang yang menelan anggaran Rp948 Milyar rupiah. Ini kerjasama pemerintah pusat dan provinsi dan Kota atau Kabupaten," ungkap Jokowi.

BACA JUGA:Anies Baswedan Sesumbar Jadi Gubernur DKI Jakarta yang Paling Oke Lanjutkan Program Jokowi: 'Lihat Rekam Jejak!'

Jokowi mengungkapkan bahwa SPAM Regional Mebidang tersebut memiliki kapasitas sebanyak 1.100.

"Kalau kerjasamanya baik, pembangunan juga akan berjalan dengan cepat dan ini memiliki kapasitas 1.100 liter per detik dan ini sangat besar sekali,” ujarnya.

Tak hanya itu, Jokowi juga meminta kepada gubernur, bupati dan juga walikota agar menindaklanjuti sambungan SPAM ke rumah tangga.

"Sehingga saya minta pada gubernur, bupati dan walikota agar menindaklanjuti sambungan-sambungan ke rumah tangga karena menyangkut kurang lebih 88ribu saluran rumah tangga yang bisa tersambung karena pembangunan SPAM ini," ucapnya.

BACA JUGA:Jokowi Kunjungi Empat Negara Afrika, Sandiaga Uno dan Tito Jadi Penggantinya!

Temukan konten Postingnews.Id menarik lainnya di Google News

Sumber: