Ribut dengan Pemilik Klub, Paolo Maldini Tinggalkan AC Milan

Ribut dengan Pemilik Klub, Paolo Maldini Tinggalkan AC Milan

Direktur Teknik AC Milan, Paolo Maldini--twitter.com/FabrizioRomano

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Direktur Teknik AC Milan, Paolo Maldini memutuskan akan meninggalkan klub, Senin. (05/06).

Keputusan tersebut diambil setelah ia terlibat cekcok dengan pemilik klub, Gerry Cardinale setelah rapat untuk menentukan strategi di bursa transfer musim panas ini.

Pakar Transfer Sepakbola Fabrizio Romano mengatakan bahwa Maldini dan Cardinale rupanya banyak berbeda pandangan soal visi mereka untuk masa depan klub, baik dari strategi transfer pemain hingga target tim.

Buntut dari keputusan Maldini membuat rekan kerja Maldini selama ini, Ricky Massara kabarnya juga bakal mengambil keputusan yang sama. Milan pun ditinggal dua orang penting di jajaran manajemen mereka.

Selama menjadi Direktur Teknik, Maldini sukses menggaet pemain kenamaan seperti, Theo Hernandez, Rafael Leao, Olivier Giroud, hingga Mike Maignan hingga membantu membawa AC Milan meraih gelar scudetto musim 2021/2022 setelah 11 tahun "puasa".

 

 

Temukan konten Postingnews.Id menarik lainnya di Google News

Sumber: