Sidang Perdana Perceraian, Inara Rusli dan Virgoun Kompak Tidak Hadir!

Sidang Perdana Perceraian, Inara Rusli dan Virgoun Kompak Tidak Hadir!

Inara Rusli & Virgoun-@virgoun-Instagram

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Sidang perdana perceraian Virgoun Tambunan dan Inara Rusli yang digelar di Pengadilan Agama Jakarta Barat dengan agenda mediasi gagal digelar.

Pasalnya, Inara Rusli tak hadir lantaran tengah berada di luar kota untuk keperluan pekerjaannya,

Sementara Virgoun sebenarnya sudah hadir di Pengadilan Agama Jakarta Barat.

BACA JUGA:Kabar Bahagia untuk ASN! Menkeu Sebut Ada Rencana Gaji PNS Naik di Tahun 2024

Namun karena mendengar sang istri tidak hadir, Virgoun pun akhirnya memutuskan untuk tidak turun dari mobilnya.

Hal ini disampaikan kuasa hukum Virgoun, Wijayono Hadi Sukrisno. 

Wijayono menyebut Virgoun semula ada di area parkiran, namun memutuskan untuk pulang karena merasa kehadirannya akan percuma, sebab mediasi baru bisa terlaksana jika dihadiri oleh kedua pihak.

"Virgoun ada di depan sini tadi, di parkiran. Jadinya kalau Virgoun hadir, tetapi prinsipal lain enggak hadir, enggak bisa dilaksanakan (mediasi). Akhirnya Virgoun minta izin untuk meninggalkan pengadilan agama karena ke sini juga enggak digelar agendanya, akhirnya pulang," ujar Wijayono Hadi Sukrisno Kepada Awak Media Rabu 31 Mei 2023

BACA JUGA:Kocak! Polisi Kena Prank ODGJ: 'Dikirain Udah Mati'

Wijayono berujar Virgoun datang dengan itikad baik untuk menghadiri mediasi pertamanya dengan Inara Rusli. Namun karena sang istri tidak hadir, sidang mediasi terpaksa ditunda.

"Tadi ada (Virgoun), saya enggak bohong. Dia datang dengan itikad baik untuk mediasi, (tapi) karena prinsipal lain enggak hadir akhirnya sidang ditunda. Virgoun datang sesuai perintah undang-undang, enggak ada bahas apa-apa," tutur Wijayono.

Wijayono menyebut, Virgoun bersikap santai dalam menghadapi segala tuntutan yang diajukan Inara Rusli. Pelantun "Surat Cinta untuk Starla" ini juga menyebut kliennya enggan menanggapi tuduhan-tuduhan yang dilempar Inara lewat media sosial.

Kepada awak media, Kuasa Hukum Inara, Arjana Bagaskara menjelaskan alasan kenapa kliennya tidak bisa hadir. 

BACA JUGA:Miris! Pelajar Tawuran di Gang Pemukiman Warga di Bogor Bikin Gaduh: Terjadi Antar Dua Sekolah

Temukan konten Postingnews.Id menarik lainnya di Google News

Sumber: