Disebut Sudah Sah, Ruben Onsu dan Ayu Ting Ting Kompak Tertawa Bahas Isu Menikah Diam-Diam yang Bikin Heboh!
Disebut Sudah Sah, Ruben Onsu dan Ayu Ting Ting Kompak Tertawa Bahas Isu Menikah Diam-Diam yang Bikin Heboh!-@lambe_turah-Instagram
JAKARTA, POSTINGNEWS.ID --- Beredar kabar yang menyebutkan Ruben Onsu dan Ayu Ting Ting telah menikah secara tertutup yang tersebar melalui konten media sosial.
Isu ini sontak membuat warganet terkejut dan penasaran, apakah benar jika keduanya telah melakukan menikah secara sah.
Ruben Onsu dan Ayu Ting Ting akhirnya angkat bicara secara langsung melalui obrolan dalam podcast yang mereka unggah ke kanal YouTube resmi mereka.
BACA JUGA:Penjelasan Psikiater Soal Kejiwaan 2 Pria Masturbasi di TransJakarta
Ruben Onsu menjelaskan bahwa dirinya sama sekali tidak menyangka ada rumor aneh yang menyebut dirinya telah menikah secara diam-diam dengan Ayu Ting Ting padahal keduanya hanya berstatus rekan kerja dalam program yang sama.
Dalam pernyataannya yang sempat viral di banyak kanal media sosial itu, Ruben bahkan tertawa sambil menyebut dirinya “keder” melihat bagaimana gosip itu bisa berkembang sedemikian luas tanpa adanya dasar yang jelas serta fakta yang tepat.
Ayu Ting Ting pun ikut menanggapi kabar yang menurutnya tidak masuk akal tersebut dengan sikap tenang sambil tertawa bersama Ruben ketika mengulas rumor pernikahan itu dalam rekaman video mereka.
Keduanya menegaskan bahwa hubungan mereka tidak lebih dari sekadar teman dan rekan kerja yang sering berinteraksi karena profesi mereka di dunia hiburan televisi.
BACA JUGA:Prilly Latuconsina Cabut dari Sinemaku, Nama Pacar Umay Shahab Terseret dan Bikin Warganet Curiga
Kabar yang memicu isu pernikahan itu bermula dari sebuah konten di kanal YouTube tertentu yang memadukan foto serta narasi seolah-olah Ruben dan Ayu telah menikah secara tertutup jauh dari sorotan media dan publik.
Dalam konten itu bahkan disebut-sebut narasi mengenai mahar fantastis hingga keterlibatan orang tua yang ikut bahagia dan bersorak, namun klaim-klaim tersebut sama sekali tidak dibuktikan dengan fakta apapun yang bisa dipercaya.
Begitu kabar itu beredar, berbagai spekulasi aneh pun bermunculan di jejaring sosial sehingga semakin memperkuat rumor yang pada akhirnya membuat banyak warganet mempertanyakan kebenaran hubungan keduanya.
Namun saat dikonfirmasi langsung, baik Ruben maupun Ayu hanya bisa menganggap viralnya kabar itu sebagai hal yang lucu sekaligus membingungkan karena sama sekali tidak sesuai realitas dan kehidupan mereka sehari-hari.
Selain itu, Ruben Onsu juga menjelaskan bahwa kedekatannya dengan Ayu Ting Ting lebih dikarenakan frekuensi mereka bekerja bersama di acara talkshow yang sama, di mana Ayu merupakan satu-satunya host perempuan sehingga interaksi mereka lebih intens serta terlihat akrab oleh publik.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News