Dulu Pede Bilang 'Tidak Ada Perempuan Baik-Baik yang Mau Sama Suami Orang, Inara Rusli Kini Menyesal

Dulu Pede Bilang 'Tidak Ada Perempuan Baik-Baik yang Mau Sama Suami Orang, Inara Rusli Kini Menyesal

Inara Rusli dan Insanul Fahmi-@pembasmikehaluanreal-Instagram

Inara menjelaskan alasannya dengan menyebut kemungkinan keterbatasan dirinya sebagai pasangan. Ia menilai, dalam kondisi tertentu, seseorang bisa saja merasa tidak cukup mendapatkan perhatian atau pemenuhan kebutuhan dari satu pasangan.

“Barangkali dengan aku dia enggak cukup. Aku kurang mungkin merawat dia. Aku kurang mungkin memberikan perhatian dan segala kebutuhan dia. Jadi aku fair aja, maksudnya karena dalam Islam juga diperbolehkan,” imbuh Inara.

“Mendingan dia nikah lagi daripada dia jajan, kan jadi penyakit. Nanti kan kenanya ke aku juga, kenanya ke anak-anak juga, merusak keturunan juga,” ucapnya.

BACA JUGA:Timothy Ronald Hadapi Tuduhan Penipuan

Namun, Inara kemudian menyinggung pernyataan lama yang pernah ia sampaikan di sejumlah podcast dan kembali viral. Ibu tiga anak ini itu mengaku menyesali ucapannya sendiri.

“Aku meluruskan juga kalau aku pernah ngeluarin statement di beberapa podcast. Aku bilang, ‘enggak ada perempuan baik-baik yang mau sama suami orang’. Aku akui aku salah,” tutur Inara Rusli.

Menurut Inara, pernyataan tersebut bukan sekadar kekeliruan personal. Ia menilai ucapannya telah melukai makna syariat poligami dan merendahkan perempuan-perempuan yang berada dalam sejarah Islam.

“Harusnya aku enggak ngomong kayak gitu. Karena itu sama dengan aku menghina syariat poligami. Aku menghina istri-istri para Nabi. Aku menghina istri-istri para sahabat-sahabat Nabi,” katanya.

“Apakah zaman itu mereka saling menyalahkan satu sama lainnya? Enggak. Mereka paham bahwa itu adalah syariat,” imbuhnya sambil menahan tangis.

Di akhir pernyataannya, Inara menyampaikan harapan agar polemik yang ia alami dapat menjadi pelajaran, baik bagi dirinya sendiri maupun orang lain. Ia berharap kesalahan yang terjadi tidak terulang pada perempuan lain.

“Aku cuma pengin, mudah-mudahan apa yang terjadi saat ini menjadi penggugur dosa-dosa aku dan enggak ada lagi yang ikut-ikutan ngelakuin kesalahan yang pernah aku lakuin,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Share

Berita Terkait