Ibu Melahirkan di Posko Gempa Cianjur, Ridwan Kamil Beri Nama Bayi!

Rabu 23-11-2022,17:02 WIB
Reporter : Jihan Meiby
Editor : Ristanto

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Di tengah bencana yang melanda Cianjur, terdapat berkah yang hadir  di tengah posko pengungsian.

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil memberikan sebuah nama indah  untuk bayi yang lahir saat bencana gempa bumi melanda Kabupaten Cianjur.

Bayi tersebut lahir di tenda pengungsian pada Selasa, 22 November 2022. Diketahui, bayi munyil  tersebut menjadi bayi ke-3 yang lahir di tenda pengungsian yang sama. 

BACA JUGA:Manfaat Menangis untuk Kesehatan, Ternyata Dapat Membunuh Bakteri!

BACA JUGA:Heboh Denise Chariesta Beberkan Pernah Hamil Anak RD: Ini Adalah Bukti

Ridwan Kamil membagikan momen bahagia sekaligus haru itu dalam sebuah video singkat yang diunggahnya  melalui Instagram pribadi @ridwankamil pada Selasa, 22 November 2022.

Video tersebut diawali  dengan Gubernur Jabar berjalan ditemani beberapa orang menuju sebuah tenda.

Setelah sampai di tenda pengungsian, Ridwan Kamil langsung menghampiri ibu yang baru melahirkan  tersebut. Tak tunggu lama, Ridwan Kamil lantas menggendong bayi perempuan itu.

Sementara sang ibu dari anak bayi tersebut terlihat masih terbaring lemah di posko pengungsian.  Tak hanya itu saja, uniknya sang ibu dari bayi perempuan tersebut meminta Gubernur Jawa Barat,  Ridwan Kamil untuk memberikan nama kepada anaknya. 

BACA JUGA:Gempa Bumi Cianjur, Keluarga Dinar Candy Tak Bisa Dihubungi: Semua Nomor HP Nggak Aktif !

BACA JUGA:Ridwan Kamil Minta Relawan Segera Turun Bantu Korban Gempa di Cianjur

Gubernur Jawa Barat itu pun memberi nama unik pada bayi perempuan yang dilahirkan di posko  bencana gempa bumi dengan nama Gempita Shalihah Kamil.

Bukan tanpa alasan, Ridwan Kamil  memberi nama tersebut sesuai dengan kondisi dan doa yang dipanjatkan untuk bayi perempuan itu.

"Saya kasih nama yang baik sesuai peristiwa tapi juga sesuai doa. Jadi saya beri nama,  Gempita Shalihah Kamil," ujar Ridwan Kamil.

"Karena lahir saat gempa, didoakan jadi anak sholehah, dan peristiwa bersejarahnya ada Pak  Ridwan Kamil" tutur Gubernur Jabar.

Kategori :