Iqbal menceritakan momen menyelamatkan Al-Qur'an tersebut terjadi sebelum pemadam kebakaran datang.
"Pas sebelum pemadam datang, kita pindahin tuh, api pas masih di tengah (kubah)," kata Iqbal.
Iqbal pun merasa tak menyangka sanggup mengangkat Al-Qur'an tersebut. Awalnya, dia mengira Al-Qur'an raksasa itu tak dapat diangkat hanya oleh 4 orang saja.
BACA JUGA:Penting! Daftar 5 Kampus Negeri dengan Biaya Kuliah Paling Murah, Mana Saja?
Al-Quran tersebut juga menjadi salah satu ikon dari JIC. Sebagai informasi, Al-Qur’an raksasa itu disebut memiliki ukuran 100 cm x 50 cm dengan berat kurang lebih 100 kilogram dan murni ditulis tangan oleh para santri.
Kategori :