JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - FIFA mencatat, sebanyak 2,45 juta lembar tiket Piala Dunia 2022 Qatar ludes terjual.
"Kurang dari 100 hari penyelenggaraan ajang terbaik di dunia, total 2,45 juta lembar tiket sudah terjual," demikian pernyataan resmi FIFA, Sabtu 20 Agustus 2022.
FIFA mengklaim terdapat kenaikan tajam penjualan dari periode sebelumnya yang dibuka pada 5 Juli-16 Agustus lalu.
"Dalam penjualan terakhir yang dimulai pada 5 Juli hingga 16 Agustus, total tiket yang terjual sebanyak 520.532 lembar tiket," tulis FIFA.
BACA JUGA:Resmi Jadi Tersangka, Putri Candrawathi Terancam Hukuman Mati
FIFA menyampaikan tiket pertandingan yang paling banyak dibeli saat ini adalah laga babak penyisihan seperti Kamerun vs Brasil, Brasil vs Serbia, Portugal vs Uruguay, Kosta Rika vs Jerman, dan Australia vs Denmark.
"Tiket paling banyak dibeli oleh warga Qatar kemudian diikuti oleh Arab Saudi, Amerika Serikat, Meksiko, Uni Emirat Arab, Ingris, Argentina, Brasil, Wales, dan Australia," terang FIFA.
+++++
Sementara penjualan tiket berikutnya akan dibuka pada akhir September 2022.
Pihak FIFA tidak menyebutkan kuota tiket yang disediakan karena tiket masih akan dijual di lokasi pertandingan.
"Selama masa penjualan yang akan dilakukan sampai akhir turnamen,tiket juga bisa didapatkan bagi yang datang terlebih dahulu setelah melakukan pembayaran," pungkasnya.
BACA JUGA:Pemerintah Malaysia Bakal Kurangi Jam Kerja Jadi 45 Jam per Pekan
Diketahui, Piala Dunia Qatar 2022 akan dimulai pada 20 November mendatang dengan diikuti s ebanyak 32 tim dari seluruh dunia.