OPPO Reno 15 Series Siap Rilis Tanggal Segini di Indo, Pamer Layar Tipis dan Selfie 50 MP!

Senin 19-01-2026,11:00 WIB
Reporter : M. Rafa Nugraha
Editor : T. Sucipto

Reno 15 Pro Max hadir sebagai varian tertinggi dengan pilihan warna Aura Gold dan Dust Brown.

Kedua warna tersebut menghadirkan kesan mewah dan elegan untuk pengguna kelas premium.

Seluruh seri dibekali layar AMOLED 120Hz dengan kedalaman warna 10-bit yang mampu menampilkan satu miliar warna.

Teknologi ini membuat gradasi warna lebih halus dan tajam dibandingkan panel 8-bit konvensional.

BACA JUGA:Tampil Gahar di Barcelona, Man United Tetap Ogah Terima Kepulangan Rashford?

Bezel layar dirancang sangat tipis untuk menciptakan pengalaman visual yang lebih luas dan imersif.

Reno 15 Pro bahkan diklaim memiliki bezel tertipis di kelasnya.

Dari sisi kamera, Oppo tetap mempertahankan identitasnya sebagai pionir kamera selfie.

Semua varian kini dibekali kamera depan 50 MP dengan sudut pandang ultra lebar 100 derajat.

BACA JUGA:Mantan Orang Dalam Rockstar Ungkap Prediksi Harga GTA 6, Jauh Lebih Murah dari yang Dirumorkan?

Resolusi tinggi tersebut memungkinkan hasil selfie tetap detail meski dilakukan pemotongan gambar.

Fitur ini sangat ideal untuk foto grup maupun konten kreatif media sosial.

Oppo memperkenalkan fitur Popout yang memungkinkan objek foto tampak keluar dari bingkai.

Fitur ini mendukung motion photo dan terintegrasi langsung dengan Instagram, TikTok, dan WhatsApp.

BACA JUGA:5 Manfaat Ubi Cilembu yang Jarang Diketahui Orang, Ternyata Cocok untuk Penderita Diabetes Loh

Teknologi AI Motion mempermudah pembuatan konten dinamis tanpa proses editing rumit.

Kategori :