JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Setiap ummat islam pasti ingin semua do'anya ingin dikabulkan oleh Allah SWT.
Namun ada waktu yang tepat agar semua do'a kita dapat dikabulkan oleh Allah SWT
Hal itu diungkapkan oleh Ustadz Adi Hidayat cukup membaca satu doa ini saja saat sujud maka hajat apapun bisa dikabulkan Allah SWT.
BACA JUGA:Akan Ada Tarif Tol Semarang-Solo Mulai Senin 27 November 2023, Ini Daftarnya
Dalam ceramahnya Ustadz Adi Hidayat mengungkapkan, doa ini diamalkan Nabi Muhammad SAW kepada para sahabatnya.
“Bacalah doa ini, selain hajat cepat terkabul, dengan doa ini akan mendatangkan rezeki bagi kita,” kata Ustadz Adi Hidayat seperti dilansir melalui kanal YouTube Ilmu Manfaat
Sebagai umat Islam dalam menjalankan sholat 5 waktu hukumnya wajib dilakukan setiap hari, disamping syahadat, puasa ramadhan, zakat dan haji.
Dalam rukun islam, sholat merupakan yang paling penting karena sholat adalah tiang agama.
BACA JUGA:Ngeri! Wanita Ini Meninggal Akibat Kebanyakan Minum Air Putih
Selain itu, sholat merupakan amalan yang pertama kali dihisab oleh Allah SWT, sebanyak apapun amal baik yang dilakukan, tetapi jika tidak sholat semuanya kan sia-sia.
Gerakan sholat yang paling istimewa antara lain sujud, sebab dengan sujud jarak antara kita dengan Allah SWT sangat dekat.
Bukan hanya sujud terakhir dalam sholat, tetapi di setiap sujud dalam sholat jarak dengan Allah SWT sangat dekat.
Selain itu, sujud merupakan waktu yang mustajab dalam memanjatkan doa, kita bisa meminta apapun karena Allah SWT akan mengabulkan semua permintaan kita.
BACA JUGA:Jangan Diet Ekstrim! Ini Cara Diet yang Aman dan Cepat
Hal ini berdasarkan dari riwayat dari Ibnu Abbas ra.