JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Viral aksi penggerebekan sarang narkoba yang dilakukan emak-emak Rawasari, Kecamatan Alam Barajo, Kota Jambi ternyata sebelumnya polisi sudah menangkap para pelaku narkoba di lokasi yang tidak jauh dari penggerebekan emak-emak.
Kombes Pol Eko Wahyudi saat dikonfirmasi membenarkan awal sebelum viral emak-emak menggerebek lokasi yang diduga tempat pesta narkoba sudah digerebek tim Satnarkoba Polresta Jambi di daerah yang sama.
"Jadi awalnya Sabtu, 22 Juli 2023 sekitar pukul 14.30 wib satnarkoba Polresta Jambi menggerebek rumah milik inisial LC dan ditemukan enam orang beserta barang bukti narkoba dan langsung dibawa ke Polresta Jambi untuk diperiksa intensif," ujarnya di Jambi, Senin, 24 Juli 2023.
BACA JUGA:Ini Dua Hukuman Cinta Mega dari PDIP DKI Usai Diduga Ketahuan Main Judi Slot Saat Rapat
Tidak sampai di situ, saat diperiksa intensif, pihak Polresta Jambi terkejut atas adanya penggerbekan emak-emak yang diduga tempat pesta narkoba yang tidak jauh dari tempat penggerebekan pertama.
Jadi saat lokasi pertama digerebek, emak-emak langsung viral di media sosial Instagram sekitar pukul 16.30 wib menggerebek lokasi yang diduga tempat lokasi pesta narkoba dan di dalam rumah yang digerebek warga langsung kabur," jelasnya
Eko menceritakan, lokasi di yang digerebek warga sebenarnya sudah menjadi target operasi tim sat narkoba Polresta Jambi namun saat membawa enam orang pelaku penggerebekan pertama oleh tim sat narkoba Polresta Jambi langsung digeruduk warga sehingga para pelaku kabur.
"Para pelaku narkoba yang diamankan sat narkoba di lokasi penggerebekan pertama ada inisial LC, RH, AO, BO, MB dan MW beserta sabu-sabu di dalam plastik kecil dan bong sabu," tuturnya
BACA JUGA:Prakiraan Cuaca di Wilayah Jabodetabek Rabu 26 Juli 2023, Langit Dipenuhi Awan Hari Ini!
Tim satnarkoba Polresta Jambi sebenarnya sudah bekerja secara maksimal di lokasi yang digerebek emak-emak sampai ditangkap enam orang dan lokasi penggerebekan emak-emak juga ditemukan banyak bong sabu, beserta uang 25 juta.
"Jarak antara lokasi pertama penangkapan enam orang dengan penggerebekan emak-emak itu sekitar 400 meter dan saat ini masih dalam penyelidikan," katanya.
Video viral tersebut di posting oleh akun milik @kabarkampungkito_djb dan langsung dihujani komentar yang beragam. Ada yang mengakui power dari emak-emak.
“Ini baru namo nyo the power of emak2,” kata @andrey.tjhia85, ada juga yang mengatakan “Kalo mak-mak la mau, dak pacak ngomong lagi kamu, the power of emak2,” tulis @zuwitanora.
BACA JUGA:Ayah Terdakwa Tolak Bayar Restitusi atas Kasus Penganiayaan Mario Dandy Satriyo dan David Ozora!
“Polisi kalah sama emak-emak, masa emak-emak yang grebek bukan polisi aduh-aduh,” tulis @hds.0303.