Ada di Indonesia ! Ini 7 Sapi Raksasa Terberat dalam Perayaan IdulAdha

Kamis 29-06-2023,20:31 WIB
Reporter : Nur Hana Putri Nabila
Editor : Deden Rinaldi

Saat ini, sapi partenaise hanya dimanfaatkan untuk dagingnya. Sapi ini memiliki tanduk yang cukup kecil dengan bulu umumnya berwarna coklat gelap dan sedikit motif putih.

Berat sapi jenis ini bisa mencapai 1,1 ton dengan tinggi mencapai 1,5 meter.

 

Ras Limosin

Pada urutan kelima, terdapat sapi ras limosin. Sapi jenis ini sangat populer di Indonesia, meskipun sebenarnya berasal dari Prancis.

Di Prancis, sapi limosin menjadi sapi ternak terfavorit dan tersebar di 80 negara di dunia. Sapi limosin memiliki warna bulu mulai dari kuning hingga merah keemasan dan memiliki tanduk dengan warna cerah.

Berat sapi limosin jantan bisa mencapai 1,2 ton dan tingginya mencapai 1,55 meter. Sapi ini merupakan sapi pedaging yang terkenal sehat dan bugar, sehingga menjadi deretan sapi kurban elit di Indonesia.

BACA JUGA: Kasus "Si Kumis" Jadi Perbincangan! Ini Jawaban Moeldoko Diduga Jadi Bekingan Al-Zaytun: Saya Janji Akan Tangkap Panji Gumilang!

 

Ras Angus dan Brangus

Pada urutan keempat, terdapat sapi ras Angus dan Brangus. Sapi ini berasal dari Jerman dan dikenal dengan nama sapi brangus di Indonesia.

Sapi brangus dikembangbiakkan pada tahun 1950 untuk tujuan produksi daging sapi. Sapi brangus memiliki warna bulu yang beragam mulai dari hitam, coklat, sampai merah. Mereka juga tidak memiliki tanduk.

Berat dan ukuran tubuh sapi brangus bisa mencapai 1,2 ton dengan tinggi mencapai 1,45 meter. Sapi brangus memiliki keunggulan dalam tingkat reproduksi yang lebih tinggi dan tingkat kematian yang lebih rendah.

Sifatnya juga cenderung tenang dan damai, sehingga banyak dipelihara oleh peternak di Indonesia dan di seluruh dunia.

BACA JUGA: Viral di Media Sosial Seorang Ibu Tega Memukul Anak di Tempat Umum karena Ketinggalan Kereta

 

Kategori :