JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Dua pemain asal Vietnam, Nguyen Quang Hai dan Doan Van Hau, santer diberitakan akan bermain di Liga 1 musim 2023/2024.
Menurut laporan dari media Vietnam, kedua pemain tersebut dikaitkan dengan minat Persija Jakarta yang masih membutuhkan pemain ASEAN.
Namun, pendapat ini ditentang ahli sepak bola Vietnam, Vu Manh Hai, yang memiliki pandangan berbeda.
Menurut Vu Manh Hai, level Liga Indonesia masih kalah dengan Liga Vietnam sehingga pemain Vietnam yang pergi ke Indonesia dinilai hanya mencari suasana baru saja.
"Menurut saya, level liga Indonesia mungkin masih kalah dengan V.League (kasta tertinggi Liga Vietnam), jadi kalau pemain Vietnam datang ke sana, hanya untuk mencari suasana baru," kata Vu Manh Hai.
Meski begitu, jika Indonesia membuat proposal finansial yang baik, hal itu mungkin menarik, kata dia.
Vu Manh Hai menganggap Liga Thailand lebih cocok bagi pemain Vietnam yang ingin meningkatkan kariernya.
Dia menyebut bahwa sepak bola profesional di Thailand lebih baik daripada di Vietnam, dan jika pemain Vietnam masih dalam masa prima, mereka akan pergi ke Jepang atau Korea.
"Di Asia Tenggara, jika pemain Vietnam berniat untuk pergi ke luar negeri, Thailand adalah tujuan yang bagus," sebut Vu Manh Hai.
Secara khusus, Vu Manh Hai memperingatkan Doan Van Hau agar tidak pergi ke Indonesia karena beberapa penggemar sepak bola Indonesia tidak menyukainya, terlebih karena perilakunya pada pertandingan melawan Indonesia di SEA Games dan Piala AFF 2022.
Dia juga menyarankan Nguyen Quang Hai untuk kembali ke Vietnam setelah mengakhiri kontraknya dengan klub Prancis.
"Saya pikir saat ini, Quang Hai tidak boleh pergi ke Indonesia. Untuk menyelamatkan karirnya, dia harus kembali ke negaranya guna menemukan bentuk aslinya," kata Vu Manh Hai.
Meskipun demikian, kabar kedatangan Doan Van Hau ke Persija Jakarta disambut hangat oleh para Jakmania.
Rumor perekrutan pemain Vietnam oleh klub-klub Liga 1 muncul karena adanya aturan baru yang memberikan tambahan slot pemain asal Asia Tenggara.
Setiap klub Liga 1 diperbolehkan memiliki enam pemain asing, dengan lima pemain bebas dan satu pemain dari ASEAN/Asia Tenggara.
Kategori :