Kelopak mata gatal yang disebabkan oleh alergi atau paparan bahan yang memicu iritasi dapat diatasi dengan mencuci mata sebagai pertolongan pertama.
Anda bisa menggunakan air dari keran atau cairan saline untuk membersihkan mata dari pemicu alergi atau bahan iritan yang menempel pada kelopak mata.
4. Gunakan alat pelembap udara
+++++
Udara yang kering juga sering menyebabkan atau merasakan mata kering, sehingga kelopak mata menjadi gatal.
Kondisi seperti ini umumnya dialami saat berada di dalam ruangan ber-AC untuk jangka waktu lama.
Alat pelembap udara bisa Anda gunakan untuk mengatasinya.
Dengan menggunakan alat ini, udara di sekitar Anda akan menjadi lebih lembap dan tidak kering sehingga kelopak mata tidak mudah gatal.
BACA JUGA:Alasan Polri Tak Akan Mengumumkan Motif Kasus Pembunuhan Brigadir J
5.Gunakan obat tetes mata
Obat tetes mata dapat melembapkan mata dan mengatasi mata kering. Tak hanya itu, obat tetes mata juga bisa meredakan rasa gatal dan bengkak pada kelopak mata gatal akibat alergi.
Anda dapat menggunakan obat tetes mata yang bisa dibeli bebas di pasaran, biasanya obat ini akan memiliki label dengan fungsi yang berbeda, misalnya obat tetes mata untuk mata kering atau alergi mata.
Pastikan pula pemakaiannya dilakukan sesuai petunjuk pada kemasan.