Siap-Siap War! Penjualan Tiket Kereta Lebaran 2026 Dibuka 25 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Jumat 23-01-2026,20:29 WIB
Reporter : Andika Prasetya
Editor : Andika Prasetya

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Penjualan tiket kereta api untuk mudik Lebaran 2026 segera dimulai. PT Kereta Api Indonesia membuka pemesanan tiket mulai 25 Januari 2026 untuk keberangkatan H minus 10 menjelang Hari Raya Idulfitri.

Informasi tersebut disampaikan melalui akun resmi KAI. Masyarakat diminta menyiapkan rencana perjalanan lebih awal karena tiket Lebaran biasanya cepat habis, terutama untuk rute favorit.

KAI juga mengingatkan calon penumpang agar membeli tiket hanya melalui kanal resmi. Pembelian di luar jalur resmi berisiko menimbulkan kerugian dan tidak mendapat perlindungan layanan.

Tiket kereta Lebaran 2026 dapat dipesan melalui aplikasi Access by KAI, situs booking.kai.id, layanan call center 121, serta agen perjalanan daring dan mitra resmi yang bekerja sama dengan KAI.

Masyarakat diimbau tidak menggunakan jasa perantara yang menawarkan tiket dengan harga lebih mahal dari ketentuan. KAI menegaskan tidak bertanggung jawab atas transaksi di luar sistem resmi.

BACA JUGA:Cuma Sehari! Diskon Tiket Pesawat Pelita Air 56 Persen Semua Rute Dibuka 24 Januari 2026, Cek Cara Klaimnya

Jadwal Pemesanan Tiket Kereta Lebaran 2026

Berikut jadwal pemesanan tiket kereta api Lebaran 2026 yang disesuaikan dengan tanggal keberangkatan

Pemesanan 25 Januari 2026
Keberangkatan Rabu 11 Maret 2026

Pemesanan 26 Januari 2026
Keberangkatan Kamis 12 Maret 2026

Pemesanan 27 Januari 2026
Keberangkatan Jumat 13 Maret 2026

Pemesanan 28 Januari 2026
Keberangkatan Sabtu 14 Maret 2026

Pemesanan 29 Januari 2026
Keberangkatan Minggu 15 Maret 2026

Pemesanan 30 Januari 2026
Keberangkatan Senin 16 Maret 2026

Pemesanan 31 Januari 2026
Keberangkatan Selasa 17 Maret 2026

Kategori :