Kamu Sering Tahan Pipis? Kenali Risikonya Sebelum Terlambat

Sabtu 01-11-2025,10:00 WIB
Reporter : M. Rafa Nugraha
Editor : T. Sucipto

POSTINGNEWS.ID --- Kamu mungkin pernah menahan buang air kecil karena macet, tak menemukan toilet atau terlalu sibuk. 

Padahal, kebiasaan itu bisa membawa dampak serius untuk tubuhmu. 

Dilansir dari Alodokter, sering menahan buang air kecil bisa meningkatkan risiko berbagai gangguan pada sistem kemih dan ginjal. 

Ketika kamu menahan buang air kecil terus-menerus, kandung kemih akan menampung urin lebih banyak dari kapasitas idealnya. 

BACA JUGA:Usman Hamid And The Blackstones Luncurkan Single Terbaru

Akibatnya, otot-otot kandung kemih jadi harus bekerja keras atau meregang terlalu lama hingga akhirnya menimbulkan rasa nyeri dan tak nyaman. 

Kebiasaan ini bisa jadi pemicu awal munculnya rasa sakit di bagian bawah perut atau pinggang.

Lebih dari sekadar rasa sakit, menahan pipis bisa meningkatkan peluang terjadinya infeksi saluran kemih (ISK). 

Saat urin tertahan, bakteri bisa berkembang lebih mudah dalam kandung kemih karena proses pengosongan menjadi kurang optimal. 

BACA JUGA:Skor Negara Hukum Indonesia di Ujung Tanduk, Republik Meluncur ke Arah Otoriter

ISK jika tidak segera ditangani bisa naik ke ginjal dan menyebabkan kerusakan yang lebih serius. 

Tak hanya itu, menahan buang air kecil juga bisa membuat otot dasar panggul melemah atau otot kandung kemih kehilangan elastisitasnya. 

Hal ini memperbesar risiko terjadinya inkontinensia urine kehilangan kontrol atas buang air kecil—yang tentu sangat mengganggu aktivitas sehari-hari. 

Bahkan kondisi ekstrem lain seperti pembesaran kandung kemih atau pembentukan batu di kandung kemih dan ginjal juga bisa muncul sebagai akibat dari kebiasaan buruk ini. 

BACA JUGA:Usman Hamid And The Blackstones Luncurkan Single Terbaru

Untuk mencegah berbagai komplikasi tersebut, kamu bisa mulai memperhatikan sinyal tubuhmu. 

Kategori :