5 Tips yang Dijamin Bikin Makeup Kamu Anti Crack dan Nyaman Seharian

Sabtu 27-04-2024,07:00 WIB
Reporter : M. Rafa Nugraha
Editor : Priya Satrio

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Memiliki makeup yang anti crack dan nyaman seharian adalah impian bagi semua wanita.

Namun, seringkali ada masalah pada makeup seperti retak, pecah atau bahkan terasa tidak nyaman di kulit.

jangan khawatir! Dengan mengikuti beberapa tips ini, kamu bisa punya makeup yang anti crack dan nyaman seharian.

BACA JUGA:Fenomena Bonus Demografi di Indonesia

1. Menjaga Kulit Tetap Lembab

Sebelum mulai makeup, hal paling pertama dan paling penting adalah memastikan kulit dalam kondisi bersih dan terhidrasi dengan baik.


masker wajah---Pixabay

Langkah pertama yang bisa kamu lakukan adalah membersihkan wajah dengan lembut menggunakan pembersih muka yang cocok dengan jenis kulitmu, lalu pakailah pelembab dan biarkan meresap selama beberapa menit sebelum lanjut ke langkah selanjutnya.

Pastikan kamu memilih pelembab yang tidak menyumbat pori-pori dan sesuai dengan jenis kulitmu ya, apakah kulitmu itu kering, berminyak atau mungkin kombinasi.

BACA JUGA:5 Cara Penggunaan Daun Jarak untuk Atasi Sakit Gigi

2. Memakai Primer

Primer adalah langkah awal yang sangat penting dalam proses makeup untuk menciptakan tampilan yang sempurna dan tahan lama.

Primer adalah produk yang sering digunakan sebelum mengaplikasikan makeup, yang berfungsi tidak hanya sebagai lapisan pelindung antara kulit dengan makeup, tapi juga untuk menyamarkan pori-pori sehingga hasil riasan jadi lebih halus dan sempurna.

Dengan memakai primer sebelum makeup, bisa membuat hasilnya jadi lebih tahan lama, karena primer membantu makeup menempel dengan lebih baik pada kulit, sehingga bisa bertahan lama tanpa perlu retouch makeup.

BACA JUGA:Bukannya Senang, Mpok Alpa Malah Stress Saat Tahu Dirinya Hamil Anak ke-3

Kategori :