Habis Tolak Saudi dan Inter Milan, De Gea Lanjut Bikin Repot Bayern Munchen

Rabu 16-08-2023,23:01 WIB
Reporter : Maulana Ali Firdaus
Editor : Deden Rinaldi

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Bayern Muenchen mengalami kendala saat mencoba merekrut mantan kiper Manchester United, David de Gea, yang saat ini berstatus tanpa klub setelah meninggalkan Man United pada musim panas 2023 ini.
 
Meskipun klub-klub Arab Saudi dan Inter Milan telah menunjukkan minat untuk memboyong De Gea, kiper asal Spanyol itu menolak pindah ke Timur Tengah.
 
Dia bahkan dikabarkan telah mengabaikan tawaran Inter Milan.
 
De Gea kabarnya lebih tertarik untuk bermain di LaLiga Spanyol.
 
Ia sempat dirumorkan bakal berlabuh ke Real Madrid belakangan ini.
 
BACA JUGA: Perayaan Kemerdekaan Tak Biasa ala Faisal Basri: Ajak Pemerintah Debat
 
Namun, pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, sayangnya tidak tertarik untuk memboyong De Gea ke Bernabeu.
 
Sebagai gantinya, Real Madrid telah mengontrak Kepa Arrizabalaga dari Chelsea untuk menggantikan peran yang ditinggalkan oleh Thibaut Courtois yang cedera.
 
Bayern Muenchen sendiri dikabarkan tertarik mendatangkan De Gea.
 
Namun terkendala masalah permintaan gaji De Gea yang tinggi.
 
Kabarnya hingga saat ini Bayern Muenchen masih mencoba untuk menego De Gea.
 
BACA JUGA: Mbappe Banyak Drama, Real Madrid Disarankan Ambil Erling Haaland
 
Bayern Muenchen sedang mencari alternatif di posisi penjaga gawang setelah Manuel Neuer mengalami cedera patah kaki.
 
Selain De Gea, klub ini juga memiliki pilihan lain, yakni Yassine Bounou dari Sevilla.
 
Namun, pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano, telah mengumumkan bahwa Bounou telah sepakat untuk bergabung dengan klub Arab Saudi, Al Hilal.
Kategori :