Pengamat Politik UI Nilai Kaesang Punya Kans untuk Jadi Walikota Depok Sekaligus Geser Dominasi PKS

Jumat 09-06-2023,19:33 WIB
Reporter : Maulana Ali Firdaus
Editor : Deden Rinaldi

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Pengamat politik dari Universitas Indonesia (UI), Cecep Hidayat, menyatakan bahwa PKS selalu mendominasi dalam pemilihan umum legislatif (pileg) dan pemilihan kepala daerah (pilkada) di Depok selama bertahun-tahun.
 
Namun, mengubah kondisi itu, menurutnya, bukanlah hal yang tidak mungkin, terutama bagi sosok seperti Kaesang Pangarep yang memiliki modal politik yang kuat.
 
Bahkan jika partai-partai yang berencana mengusung Kaesang pada pileg 2024 tidak berhasil memenangkan banyak kursi di DPRD Depok, peluang Kaesang untuk menjadi wali kota tetap ada.
 
Hal ini disebabkan oleh perbedaan pemilih antara pileg dan pilkada.
 
"Nah, itu juga bisa terjadi di Depok," jelas Cecep Hidayat, Jumat (9/6).
 
BACA JUGA:
 
Soal modal politik Kaesang, Cecep mengatakan meskipun saat ini hanya PSI yang secara terbuka mendukung Kaesang, diprediksi bahwa PDIP akan menjadi partai yang akan mengusung Kaesang di Depok.
 
Tidak hanya itu, partai-partai besar lainnya juga ia nilai telah menunjukkan minat.
 
Dengan sumber daya dan popularitas yang dimiliki, Kaesang dinilai mampu memahami aspirasi masyarakat dan menggunakan hal tersebut sebagai strategi untuk memenangkan pilkada.
 
Salah satu strateginya adalah dengan memperhatikan kebutuhan masyarakat yang belum terpenuhi oleh pemerintahan saat ini.
 
Terutama, kata Cecep, mengatasi keluhan-keluhan terkait pemerintahan yang dipimpin oleh PKS.
 
BACA JUGA:
 
"Timnya Kaesang harus survei, kemudian dicek kepuasan masyarakat Depok terhadap wali kota sekarang. Kemudian setelah itu, dicek apa saja kebutuhannya. Dari situ baru dibuat program yang bisa dilakukan Kaesang di Depok, kalau memang Kaesang mau maju di Depok," ujarnya.
Kategori :