JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Kim Seon-ho, bintang Hometown ChaChaCha, berbagi pengalamannya mencoba kuliner lokal saat mengunjungi Jakarta untuk fan meeting Kim Seon-ho Asia Tour (One, Two, Three, Smile).
Dalam acara yang dipandu oleh Indra Herlambang di Tennis Indoor Senayan Jakarta, Kim Seon-ho mengungkapkan kesan positifnya terhadap cuaca dan keindahan pepohonan ibu kota saat pagi hari.
"Tadi saya bangun pagi cuacanya bagus sekali ya, dan juga pepohonannya bagus dan indah sekali," ujar Kim Seon-ho.
Selama tur fan meeting di berbagai kota, termasuk Jakarta, Seon-ho sangat menikmati kuliner lokal.
Ia menyebut beberapa makanan yang telah ia cicipi sebelum fan meeting, seperti sate, soto Betawi, dan gado-gado.
Cerita ini disambut dengan antusias oleh para penggemar yang hadir.
Mereka bahkan memberikan rekomendasi kuliner khas lain yang sebaiknya dicoba oleh sang idola.
Kim Seon-ho bercanda, "Kenapa makanan di setiap kota enak-enak sekali hingga membuat saya gemuk? Di sini saya mencoba sate, soto Betawi dengan kuah santan, dan juga gado-gado. Semuanya enak, dan saya habiskan semuanya!"
Perbincangan kemudian melanjutkan topik lain, termasuk perjalanan Seon-ho selama fan meeting dan proyek terbarunya yang akan segera tayang di bioskop.
Selama acara, Kim Seon-ho juga mengikuti beberapa tantangan, seperti belajar bahasa Indonesia dan memperagakan adegan ikonis dari drama Korea yang pernah ia bintangi.
Penonton fan meeting Kim Seon-ho juga disuguhi penampilan sang aktor yang membawakan dua lagu pada awal dan akhir acara.
Lagu pertama yang dibawakan adalah "Every Day, Every Moment" milik Paul Kim. Acara ditutup dengan penampilan Kim Seon-ho membawakan lagu "Reasons", yang disambut dengan sorakan dari penggemar di Indonesia.
Fan meeting yang diselenggarakan oleh Mecimapro sebagai promotor merupakan bagian dari tur Asia sang aktor.
Sebelumnya, Kim Seon-ho juga mengunjungi Seonhohada di Star Hall, KITEC, Hong Kong pada tanggal 29 April.
Tur fan meeting ini telah dimulai sejak tahun 2022 di Seoul, Korea Selatan, dan berlanjut ke Manila pada 22 Januari dan Bangkok pada 11 Februari.