JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Dinar Candy akan memboyong keluarga untuk menjalani ibadah umrah di bulan suci ramadan.
Tak tanggung-tanggung, Dinar Candy akan menjalani ibadah umrah selama dua minggu di Tanah Suci.
Sejak tahun 2017, Dinar Candy menyebut bahwa ibadah umrah bersama keluarga sudahlah menjadi rutinitas saat bulan ramadan.
BACA JUGA:Gunakan Cadar Selama Ibadah Umrah, Aurel Hermansyah Banjir Pujian: 'Cantik Luar Dalam Masya Allah'
Dinar Candy memberangkatkan enam orang keluarganya untuk pergi ke Tanah Suci.
"Alhamdulillah tahun ini Dinar bisa berangkatin lagi umrah keluarga. Totalnya enam orang yang jalan. Memang Dinar sengaja, setahun ini kerja keras, pas ramadan ajak keluarga buat umroh dan ibadah disana selama dua minggu," kata Dinar Candy di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa, 21 Maret 2023.
Wanita yang berprofesi sebagai disc jockey (DJ) itu mengungkapkan bahwa orangtua hanya ingin diajak pergi ke Tanah Suci.
"Daripada engga ngapa-ngapain, ya udah ajak orang tua umrah, karena mereka engga mau pergi liburan ke luar negeri. Kalau ke luar negeri mau uangnya aja, kalau umrah mereka mau jalan," katanya.
BACA JUGA:Dermawan! Ashanty Biayai 50 Orang untuk Umrah Termasuk Indra Bekti
"Ya udah akhirnya memang sudah jadi rutinitas sejak tahun 2017 lah bulan ramadan ya bawa orang tua umrah," sambungnya.
Dinar Candy mengaku setelah menjalani ibadah umrah, dirinya merasa lebih lega dibanding sebelumnya.
"Dinar kayak ngerasa abis umrah tuh lega aja gitu. Kayak ngecharge diri lah. Karena biasanya habis umrah, Dinar pasti dapat project besar," ujarnya.
Sebenarnya, wanita berusia 29 tahun itu menyebut bahwa dirinya mendapat endorse untuk umrah setelah lebaran, namun ia justru menolaknya dan lebih memilih menggunakan uang sendiri.
"Ada yang nawarin endorse dari travel berangkatin aku umrah. Cuma jadwalnya itu habis lebaran dan aku engga bisa. Yaudah pakai uang sendiri aja, alhamdulillah kebetulan Dinar ada rezekinya," tutur Dinar Candy.