JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Kuasa hukum David Ozora, Mellisa Anggraini, mengungkap perkembangan kondisi kliennya usai menjadi korban tindak penganiayaan oleh anak mantan pejabat pajak, Mario Dandy Satriyo.
Mellisa menyebutkan, David hingga kini masih belum sepenuhnya sadar dari koma. Pasalnya, penganiayaan yang ia alami menyebabkan cedera serius di bagian kepala.
Disebutkan bahwa David mengalami trauma saraf berat yang membuat proses pemulihannya cukup lama.
BACA JUGA:Shane Lukas Tak Tega dengan Kondisi David Ozora: 'Cepat Sembuh Dek'
“Trauma di saraf otak David sangat dalam kata dokter, kesadaran secara kuantitatif sudah membaik, namun secara kualitatif belum ada kemajuan, mengingat cedera otaknya sangat berat,” ungkap Mellisa, dilansir Minggu, 12 Maret 2023.
Meski demikian, Mellisa menegaskan bahwa pengobatan David memiliki kemajuan yang baik.
"Kondisi David hari ini cukup stabil, masih menunggu hasil MRI keluar," katanya.
Adapun dalam adegan rekonstruksi kasus penganiayaan terungkap bahwa Mario Dandy menendang kepala bagian otak David.
BACA JUGA:Ada 7 Fakta yang Terbongkar dari Reka Ulang Mario Dandy Aniaya David
Penyidik dari Polda Metro Jaya mengatakan, David langsung ambruk tak sadarkan diri hanya di tendangan pertama.
"Berdasarkan BAP atau keterangan dari MDS saat pertama kali dilakukan tendangan menggunakan kaki kanan, korban tidak sadarkan diri pada saat setelah tendangan pertama itu," ungkap penyidik saat gelar perkara.
Penyidik sendiri mengakui bahwa tendangan Mario Dandy itu sangat berbahaya karena menghantam bagian otak yang merupakan salah satu organ vital dalam tubuh. Apalagi, hal itu dilakukan dengan tenaga yang kuat.
"Sambil menghantam kepala korban dari atas seperti itu, tepatnya di otak kepala, sangat vital," ujarnya.